Camat Rappocini Buka Kegiatan Sosialisasi PBB-PA Kota Makassar 2024
Camat Rappocini M. Aminuddin, S.Sos., M.AP membuka kegiatan Sosialisasi Pemutakhiran Data Pajak Bumi Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) Kota Makassar Tahun 2024 yang digelar di Aula Emmy Saelan Kantor Kecamatan Rappocini, Rabu (04/09/2024).
Kegiatan sosialisasi ini diselenggarakan oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar dan dihadiri Kepala Tata Usaha (KTU) UPTD PBB-P2 Bapenda Kota Makassar Rahmat, S.E, Direktur PT. Data Bumi Indonesia Mabrur,S.P, Sekcam Rappocini, Kasi Ekbang Kecamatan Rappocini, Para Lurah dan Kolektor PBB se-Kecamatan Rappocini serta para Ketua RW se-Kecamatan Rappocini.
Dalam Sambutannya, Aminuddin pentingnya pemutakhiran data PBB-P2 untuk memperbaiki data wajib PBB yang ada dwiayah Kecamatan Rappocini sehingga meningkatkan pendapatan daerah Kota Makassar.
"Kegatan pemutahiran data pebb pada hari ini bertujuan untuk memperbaiki data wajib PBB yang ada diwilayah Kecamatan Rappocini yang keliru seperti nama dan alamat. Untuk itu sebentar ada sesi tanya jawab, kami harapkan kita dapat memberikan masukan terkait permasalahan yang ada di lapangan" jelasnya.
"Pemutahiran ini nanti akan dilaksanakan oleh PT. Data Bumi Indonesia sebagai pihak ketiga yang akan turun langsung kemasyarakat untuk mendata, jadi kami harapkan partisipasi para ketua RW selaku tokoh masyarakat diwilayah untuk dapat membantu menapatkan data scara akurat" tambahnya.